Sungguh banyak hal yang terjadi selama absen memposting. Kita kembali ke postingan, kali ini ada sebuah band Vegan-Straightedge Hardcore yang berasal dari Jerman. Band yang terbentuk sekitaran bulan April 2011 ini memberikan sajian yang sangat apik. Mini album yang dirilis pada bulan Agustus ini berisi amunisi hardcore beatdown dipadu dengan karakter vokal female growl yang menghujam deras ke telingamu menjadikan lagu-lagu mereka selalu asik untuk didengarkan kapan saja. Ditambah lirik-lirik mereka yang berisi political message akan menjadi api semangat dan lentera yang menerangi hati kita bahwa inilah yang sebenarnya terjadi. Kick ass! Juga bagian down tempo yang seolah memanggilmu manja untuk ber-violance dance ria. Jangan selingkuh jika kalian sangat mencintai; GATHER, 7 GENERATIONS, dan xKINGDOMx. Mungkin saja kalian akan berpaling setelah mendengarkan band ini. Haha..
Band ini juga shocked saat mendengar berita tentang Punk di Aceh yang “direhabilitasi”. Mereka sangat prihatin dengan masalah tersebut dan menyampaikan rasa simpati mereka untuk teman-teman Punk di Aceh agar “they (Punk in Aceh) won’t bow down by this.”
Tidak panjang lebar lagi, silakan download EP mereka ini secara gratis!
Thanks for Sven and all friends in Wolf x Down for allowed us to share this EP and they sympathy for Aceh!
Open your mind and open your heart with this tune, download this EP for free!!
Wolf x Down contact: